Harga Jml

Satuan Brightness yang Umum Digunakan untuk Proyektor: Lumens, Lux, Foot-Lamberts, Nits, dan ANSI Lumens

BenQ
2021/01/26

Dalam Proyektor dan Home Theater, brightness menjadi salah satu spesifikasi yang dapat membantu Anda memilih Proyektor yang tepat.

Berikut akan dibahas berbagai satuan yang digunakan untuk mengukur brightness (kecerahan) dan cara terbaik menerapkan ukuran satuan ini saat melakukan pembelian. *Istilah yang digunakan oleh para ahli saat membahas cahaya adalah "luminance". Untuk menghindari kebingungan, kami akan menggunakan istilah "brightness (kecerahan)" sebagai istilah umum.

Memilih Proyektor yang Tepat

Pertama, tentukan tingkat kecerahan Nits yang sesuai untuk situasi Anda, berikut cara mengidentifikasi pengaturan cahaya sekitar home theater Anda pada tabel di bawah dan Nits yang sesuai. Setelah Anda memiliki Nits yang sesuai, Anda dapat mencocokkannya dengan gambar diagonal layar Anda pada tabel di bawah untuk mengetahui Lumens yang diperlukan proyektor Anda.

Ambient Lighting and Estimated Minimum Image Brightness in Nits

NOTE: To convert the nit value to ft-L you can use the following website: https://www.translatorscafe.com/unit-converter/en/luminance/14-1/

Lalu, Anda dapat menuju ke toko Proyektor dengan data ini dan menemukan proyektor yang tepat untuk home theater Anda.

Apa itu Lumens, Lux, Foot-Lamberts, Nits, dan ANSI Lumens?

Lumens

Lumens (lm) adalah satuan berbasis SI yang mengukur jumlah total cahaya yang dihasilkan oleh sumber cahaya per satuan waktu.

Lux

Lux mirip dengan nits dan ft-L karena ia juga mengukur kecerahan dalam hal luas permukaan, tetapi dalam kasus ini, Lux didefinisikan sebagai satu lumen per meter persegi.

Foot-Lamberts

Foot-Lamberts (ft-L) mengambil satuan luas cahaya kaki persegi dalam mendefinisikan nits dan candela, yang berarti 1 ft-L dengan 1 candela per kaki persegi.

Nits

Nits adalah satuan turunan SI pencahyaan, atau dalam istilah teknis, candela (cahaya dari 1 lilin) ​​per meter persegi.

ANSI Lumens

ANSI Lumens (Singkatan dari American National Standards Institute (ANSI), yang mengukur jumlah keluarnya pantulan cahaya oleh proyektor. Semakin tinggi nilai lumen proyektor, semakin terang cahaya yang dihasilkannya.

Output Cahaya (Lumens) vs.Kecerahan pada Layar (Nits)

Lumens adalah satuan utama kecerahan yang digunakan dalam spesifikasi produk proyektor. Tetapi apakah mengetahui nilai lumens proyektor saja berguna saat melakukan pembelian?

Seperti dijelaskan di atas, lumens hanya mengukur total keluaran cahaya dari sebuah proyektor, tetapi ini sendiri tidak sepenuhnya berguna, karena tidak memperhitungkan bahwa mata pengguna tidak diarahkan ke lampu itu tetapi ke permukaan yang diterangi cahaya proyektor yang sedang diproyeksikan (seperti layar). Selain itu, cahaya proyektor memantulkan suatu permukaan yang akan memengaruhi kecerahan gambar yang dihasilkan. Misalnya, gambar yang dihasilkan oleh proyektor yang memproyeksikan ke layar 1 meter persegi sepuluh kali lebih terang daripada jika proyektor yang sama dengan lumens yang sama - memproyeksikan gambar ke layar 10 meter persegi.

Dengan demikian, lumens proyektor hanya menawarkan sebagian gambar dari kecerahannya karena lumens yang tinggi dapat memberikan tingkat kecerahan yang sangat berbeda pada mata, bergantung seberapa jauh penyebarannya.

Dalam hal ini, satuan seperti Nits sangat berguna karena memperhitungkan luas permukaan. Ini memungkinkan pengguna untuk menentukan dan membandingkan kecerahan saat muncul di layar, sehingga gambar yang berukuran 300 nits secara definisi lebih terang daripada gambar yang berukuran 100 nits.

Mitos Light source LUMENS dan ANSI LUMENS

Terkadang ada kesalahpahaman di antara konsumen bahwa lumens untuk Light source/ Sumber Cahaya proyektor sama dengan lumens proyektor. Faktanya, cahaya dari light source/sumber cahaya proyektor sedikit berkurang bahkan sebelum diproyeksikan, karena rata-rata nilai ANSI Lumens proyektor itu biasanya hanya sekitar 30% dari nilai lumen light source/sumber cahayanya, sehingga proyektor dengan sumber cahaya 3.000 lumens sebenarnya hanya dapat menghasilkan cahaya 900 ansi lumen. Akan tetapi banyak brand lain menggunakan Light source lumens pada keterangan spesifikasi produknya bukan dengan ANSI Lumens, sehingga anda harus memperhatikan lebih detil keterangan tentang Lumens Light source dan Ansi Lumens.

Jadilah yang pertama mengetahui tentang produk BenQ, promo, dan event

Beritahu kami produk yang Anda minati, apabila tidak menemukannya di kota Anda

Apakah Artikel ini Membantu?

Iya Tidak

Langganan Newsletter Kami

Nantikan peluncuran produk kami, berita terbaru, dan keuntungan dari berlangganan.

Langganan
TOP