Harga Jml

Cara Memilih Proyektor Mini Portabel yang Tepat

Beberapa faktor yang perlu menjadi pertimbangan Anda saat memilih Proyektor Mini yang tepat untuk produktivitas, misalnya kualitas gambar, ukuran yang mudah dibawa, konektivitas wifi dan bluetooth, brightness, LED teknologi, daya tahan, built in speaker,dll.

infographic of how to choose the right portable projector: image quality

1. Kualitas Gambar

Menonton film, acara TV, game dengan tampilan tajam dan jernih, warna yang hidup menciptakan kenikmatan layar lebar yang lebih baik dan detail tanpa keburaman.

infographic of how to choose the right portable projector: size and portability

2. Ukuran dan Mudah Dibawa

Proyektor portabel serbaguna memiliki desain ramping yang cocok untuk dibawa ke manapun, tahan lama dan memiliki banyak fungsi.

infographic of how to choose the right portable projector: wifi and bluetooth connectivity

3. Konektivitas Wi-fi dan Bluetooth

Dengan konektivitas Wi-Fi dan Bluetooth, Anda dengan mudah menghubungkannya ke konsole game, laptop hingga smartphone atau tablet. Anda dapat mengakses konten tidak terbatas dan ditampilkan dalam format gambar besar.

infographic of how to choose the right portable projector: enough brightness

4. Brightness

Pastikan Anda memilihi proyektor portabel yang memiliki setidaknya 200 lumens sehingga gambar terlihat cerah dan jernih di hampir setiap permukaan, baik di dalam maupun di luar ruangan.

infographic of how to choose the right portable projector: LED light source

5. Teknologi LED

Teknologi LED memberikan masa pakai yang lebih tahan lama karena membutuhkan lebih sedikit energi dan panas yang dihasilkan sangat sedikit sehingga baterai menjadi lebih tahan lama.

infographic of how to choose the right portable projector: battery life and durability

6. Daya Tahan dan Umur Baterai

Proyektor portabel memiliki daya tahan baterai minimal tiga jam, yang cukup untuk acara TV atau film durasi panjang. Selain itu, proyektor portabel berkualitas juga memiliki fitur tambahan, yaitu tahan air dan tahan guncangan.

infographic of how to choose the right portable projector: image adjustment and resolution

7. Penyesuaian dan Resolusi Gambar

Proyektor portabel berkualitas memiliki engsel dan alas yang dapat disesuaikan sehingga Anda dengan cepat dan mudah mengubah sudut proyeksi agar sesuai dengan permukaan pilihan Anda. Plus, Anda tetap memiliki resolusi hingga 1080p dan lebih tinggi dalam penggunaan di luar ruangan dan tampilan jarak jauh.

infographic of how to choose the right portable projector: built-in speaker

8. Built-in Speaker

Built-in speaker yang berkualitas baik memberikan semua suara yang Anda butuhkan, baik saat Anda berada di ruang tamu atau berkemah di luar ruangan. Selain itu, proyektor portabel dapat berfungsi juga sebagai speaker Bluetooth.

Jadilah yang pertama mengetahui tentang produk BenQ, promo, dan event

Beritahu kami produk yang Anda minati, apabila tidak menemukannya di kota Anda

Apakah Artikel ini Membantu?

Iya Tidak

Langganan Newsletter Kami

Nantikan peluncuran produk kami, berita terbaru, dan keuntungan dari berlangganan.

Langganan
TOP