Cara menyelesaikan masalah Tombol InstaShow yang tampaknya tidak terhubung ke InstaShow Host.

04-07-2020

Ikuti langkah-langkah berikut untuk menguji apakah Tombol InstaShow bermasalah:
(1) Nonaktifkan InstaShow Host
(2) Sambungkan Tombol InstaShow ke port USB 3.0 PC atau komputer notebook Anda. Jangan sambungkan HDMI. Hanya sambungkan ke USB 3.0.
Tunggu beberapa detik dan perhatikan indikator LED pada Tombol InstaShow.
- Apabila indikator LED berkedip merah, berarti Tombol InstaShow berfungsi dengan normal. Dengan demikian, masalah mungkin terjadi karena kegagalan koneksi. Baca bagian penyelesaian masalah dalam Petunjuk Penggunaan untuk perincian selengkapnya tentang cara mengatasi kegagalan tampilan.
- Apabila indikator LED warna merah tetap menyala, artinya Tombol InstaShow kemungkinan rusak. Hubungi Penyedia Layanan Resmi BenQ untuk bantuan lebih lanjut.

Model yang Berlaku

WDC10 InstaShow Easy-to-use Wireless Presentation Device, WDC10C InstaShow USB-C Wireless Presentation Device

Apakah informasi ini membantu?